IBI Darmajaya Gelar Ajang Pemilihan Putra Putri Minat Bakat
Diposting oleh
Unknown
di
00.05
BANDARLAMPUNG, teraslampung.com—Institut Bisnis Indonesia (IBI) Darmajaya Bandarlampung menggelar ajang Pemilihan Putra Putri Minat Bakat (PPMB) Darmajaya 2013. PPMB 2013 akan diikuti oleh 126 peserta dari 5 jurusan yang ada di Kampus Biru tersebut. Sejak kamis (21/11) seluruh peserta yang telah melakukan registrasi ulang, telah menjalani technical meeting di Gedung B Pascasarjana.
Ketua pelaksana PPMB, Redly Hermanto mengatakan, kegiatan pemilihan Putra Putri berbakat ini merupakan ajang tahunan Kampus IBI Darmajaya. Dalam rangkaiannya, para peserta ajang pencarian bakat ini akan menjalani sejumlah tahapan seleksi . Seperti tes tertulis, wawancara, dan kepribadian.
“Ada empat hal yang akan menjadi penilaian dari para juri saat tes wawancara nanti. Namun sebelum melihat pada point kepribadian, public speaking, pengetahuan penguasaan bahasa Lampung, dan bahasa Inggris, mereka akan menjalani tes tertulis terlebih dahulu,” Papar Redly Hermanto.
Redly menambahkan, pada tes tertulis para peserta diharuskan menjawab 60 soal terkait mata kuliah minat bakat, wawasan tentang IBI Darmajaya, Pengetahuan tentang Undang-undang Kepariwisataan, Kebudayaan Lampung, Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia. (rls)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar