Kabar gembira bagi para pengguna tablet berbasis Android. Google berencana untuk menjadikan kategori ''Designed for tablet'' sebagai kategori bawaan (standar) saat para pengguna tablet Android menjelajahi Play Store. Hal ini rencananya akan mulai dilakukan pada 21 November 2013 mendatang sebagai apresiasi khusus dan kemudahan para pengguna tablet bersistem operasi Android.
Di kategori ''Designed for tablet'' ini, aplikasi-aplikasi yang tersedia sudah dioptimalisasi untuk tablet berlayar besar, sehingga tidak akan menimbulkan ''kagok'' saat pemakaiannya. Selain itu, pemisahan dan optimalisasi katalog aplikasi untuk tablet ini sendiri dilakukan oleh Google karena melihat perkembangan pasar tablet yang sangat pesat.
Tercatat bahwa hingga saat ini telah terdapat sekitar 70 juta tablet bersistem operasi Android yang telah diaktifkan. Jumlah ini diprediksikan akan terus berkembang dengan pesat seiring pesatnya pertumbuhan tablet di dunia, khususnya negara maju dan negara berkembang seperti Indonesia.
via mobilesyrup.
Sumber:TeknoUp.com
Mulai November Google Play Store Jadikan Tablet sebagai Bawaan Android
Diposting oleh
Unknown
di
21.52
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar